Jumat, 18 Februari 2011

Buah Salak

Buah salak adalah buah yang paling disukai Dzaky… biarpun ada anggur, jeruk, kelengkeng yang juga buah kesukaannya, tapi kalau sudah ada salak, semua terlupakan :D . Dia tak akan berhenti makan buah salak sebelum buah salak yang ada habis, jadi aku sering bingung, beli dikit tanggung, beli banyak pasti langsung dihabisin. Memang salak itu dalam kategori buah, tapi kenapa Dzaky pilih salak yaaa hehehe… :) Tapi saya belum nemuin manfaat salak yang pualiiingg…. :D

Salak (Salaca Edulis)

Merupakan salah satu buah tropis yang saat ini sangat diminati oleh orang Jepang, Amerika, Eropa dan Indonesia. Buah salak memiliki kandungan gizi yang cukup tinggi, dapat dikonsumsi sebagai buah segar maupun sebagai manisan.

Kandungan gizi : Vitamin C 31, 92%; karbohidrat 21,35%; Protein 0,97%; Lemak 0,17% dan kadar air adalah sebesar 76,67%, betakaroten tinggi (kandungan betakaroten dalam 100 gram salak kurang lebih 5,5kali lebih banyak dibanding mangga, 3kali dibandingkan jambu biji dan 5kali semangka merah)

Khasiat Buah Salak

Daging buan Salacca edulis berkhasiat sebagai obat mencret. Untukobat mencret dipakai ± 20 gram daging buah yang masih muda
Salacca edulis, dikupas, buahnya dimakan sekaligus.
Kandungan kimia Daging buah Salacca edulis mengandung tanin, saponin dan flavonoida.

Khasiat Daun Salak

Daun salak sangat berkhasiat menghilangkan penyakit ambeien yang belum parah. Caranya, 3 helai daun salak direbus dengan segelas air, kemudian air rebusan tersebut disaring dan diminum dengan gula merah. Minumlah dua kali sehari, pagi dan malam hari. Lakukan secara rutin, Insya Allah dalam waktu 15 hari penyakit tersebut akan hilang dan tidak akan kambuh lagi. Belum ketemu nih kandungan kimia daun salak :)

TIPS :

Untuk mengurangi kekhawatiran tidak atau kesulitan BAB, jangan lupa untuk memakan atau membuat jus salak dengan kulit arinya. Tidak menguliti salak sampai bersih, karena kulit ari ini yang dipercaya bisa mengatasi kesulitan BAB jika memakan banyak buah salak atau minum banyak jus salak.
http://retnonw.wordpress.com/2010/04/30/buah-salak/

Tidak ada komentar: